Dua pekan yang lalu saya bertemu dengan teman lama, sebut saja Dezna, kebeneran saya ketemuan di Komsen Bekasi saat ingin "aksi akbar" simpatik Pemilu.
Dezna dulu teman kerja saat masih bersama2x di sebuah perusahaan swasta di daerah Sunter, Jakarta Utara, dia jago IT banget dan terakhir beliau info bekerja sebagai support administrator di perusahaan IT di jakarta.
Ngalor ngidul ngobrol melepas rindu kangen, maklum saya terakhir ketemuan dengan beliau di tahun 2011 saat nikahannya dimana Dezna mempersunting gadis bekasi.
"Dez istri nggak ikutan ? " tanyaku,
Enggak, beliau di rumah sama di kecil.
"Ehh..nte dah punya anak Dez? alhamdulillah akhirnya dapat juga, barakallah Akh, sambut bahagia saya mendengarnya.
"Iya alhamdulillah ini anak Yatim Djok(bukan anak kandung), saya dan istri coba asuh, moga aja bisa "mancing"
"Oh ya tak apa, moga aja bisa ak, InsyaAllah saya pun dulu sempat mengalami akan itu, kwatir tidak bisa punya anak krn kondisi kesehatan" jawab ku memotivasi
Dan Alhamdulillah, jika Allah sdh berkehendak akhirnya saya bisa di berikan anak.
"Iya Djok maklum dah 11 tahun hidup berduaan rasanya sepi dan monoton, butuh hiburan dan anggota keluarga baru yaitu anak" sambung Dezna
"Moga aja dengan mengasuh anak ini istri bisa hamil"
"InsyaAllah, sya bantu doakan juga akh"
Krn di luar sana pun masih banyak yang belum di karuniakan, tapi mereka tetap sabar dan ikhlas
"Ngomong-ngomong nte anaknya dah berapa Djok" tanya beliau
"Alhamdulillah sudah lima, 3 putri dan 2 putra" jawabku bahagia
"Dahsyat....mantabss"
.
.
Jujur saya sering belajar dari kehidupan, kadang kita selalu berfikir akan kekurangan dan kesulitan kita dari sisi ekonomi saja.
Uang belanja belum banyak, amanah(hutang) masih ada yg belum terlunaskan, biaya pendidikan dan kebutuhan sekolah anak dan lain-lain, semua kita melihat "Rizki" adalah uang, padahal belum tentu.
Uang belanja belum banyak, amanah(hutang) masih ada yg belum terlunaskan, biaya pendidikan dan kebutuhan sekolah anak dan lain-lain, semua kita melihat "Rizki" adalah uang, padahal belum tentu.
Rizki itu bisa berupa Badan yg Sehat
Punya Istri yang Sholehah
Anak-anak yang Sehat menyenangkan mata dan hati kita
Orang tua kita pada sehat juga
Sodara-sodara yang sehat, akur dan rukun.
Dimudahkan semua urusan harian kita
Di selamatkan kita saat di perjalanan kerja
Bisa sholat berjamaah di Mushollah
Dan banyak lagi, ini adalah bagian dari RIZKI kita.
Jadi kunci kebahagiaan kita dalam Hidup adalah "Banyak-Banyaklah mengingat Nikmat yang Allah berikan dengan bersyukur" krn dengan nya Allah akan menambah kenikmatan yang lain.
Salam, Sukses dan Berkah Selalu.
Paps Djoko AB